91 Calon Taruna Akpol Melaksanakan Tes Jasmani
Calon taruna Akpol panitia penerimaan daerah Bali yang dinyatakan lulus pada tahap pemeriksaan kesehatan 1 (rikes 1) berjumlah 91 orang, berhak mengikuti tahapan tes selanjutnya yaitu tes jasmani.
Pelaksanaan tes dilaksanakan didua tempat, untuk tes lari, sit up, push up, pull up dan shuttle run dilaksanakan di Gor Ngurah Rai,Denpasar. untuk tes renang dan anthropometrik dilaksanakan di Kolam Renang Darma Pala, Kuta Utara, Badung. Selasa, (8/5).
Para peserta calon Taruna Akpol yang tersisa 91 orang harus benar-benar menyiapkan fisiknya karena pelaksanaan tes jasmani tahun ini dilaksanakan secara estafet.
Selesai melaksanakan tes pertama di Gor Ngurah Rai para peserta akan langsung menuju ketempat tes kedua di Kolam Renang Darma Pala.
Ketua tim tes jasmani, Kombes Pol. Hengky Widjaja, S.I.K., M.Si. mengatakan saat dimintai keterangan ditempat pelaksanaan tes, untuk pelaksanaan tesnya akan diawasi oleh tim pengawas eksternal dan internal. Kami juga menempatkan camera video disetiap sudut pelaksanaan tes. "Jika ada complain dari peserta tes atas nilai yang didapat kita akan memberikan bukti hasilnya lewat rekaman tersebut," tegasnya.
Komentar